Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri membantah persepsi yang menyebutnya tak berempati kepada rakyat kecil karena mendorong agar mengurangi penggunaan minyak goreng. Ia hanya ingin agar kualitas gizi yang diperoleh anak-anak Indonesia lebih baik dengan mengonsumsi makanan yang tanpa minyak. Mega mengaku heran pernyataannya soal anjuran beralih dari minyak goreng malah dipersepsikan macam-macam. “Ketika saya dibilang seorang pemimpin yang katanya mengatakan untuk wong cilik, tapi seperti tidak berempati dalam persoalan minyak. Bukannya demikian, karena saya ingin menerangkan kembali bahwa makanan itu harus bermanfaat bagi siapa, bagi kita dan keturunan kita,” ungkap Megawati di dalam acara “Demo Memasak Tanpa Minyak Goreng” yang digelar di Sekolah PDIP. Dalam pernyataan virtual itu, Mega mengaku semakin prihatin dengan respons tersebut. Ia mengaku sudah sempat berbicara dengan Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN), Hasto Wardoyo, pangkal permasal